Hubungan antar manusia yang efektif, dan bersifat jangka panjang, menuntut kondisi saling menguntungkan. Agar mencapai pola pikir "menang-menang" kita perlu mengelola empat persoalan.
1. WATAK
Watak, atau karakter, yang perlu dikembangkan adalah integritas dan "Mental Kelimpahan". Integritas diartikan sebagai "keutuhan", dalam arti kesinambungan antara pikiran, perkataan dan perbuatan. Seseorang yang memiliki integritas akan bersikap jujur terhadap perasaan-perasaanya sendiri, serta senantiasa menjaga nilai-nilai dan komitmen pribadinya. Selain itu perlu juga dikembangkan.
Mentalitas Kelimpahan, yakni keyakinan bahwa di dunia ini tersedia sumberdaya yang cukup bagi semua orang. Dengan keyakinan ini orang tidak akan cenderung memperebutkan sumberdaya dalam bentuk apapun.
2. HUBUNGAN
Kematangan dalam hal komunikasi perlu dikembangkan, yakni berani mengekspresikan gagasan dan perasaan, yang disertai timbang-rasa terhadap gagasan maupun perasaan orang lain. Menjaga hubungan tidak berarti selalu membuat orang lain senang, namun yang utama adalah kejujuran (terhadap orang lain maupun kepada diri sendiri), konsisten terhadap apa yang diucapkan, terbuka, menghormati dan mempercayai segi-segi terbaik orang lain, serta tanggap terhadap kebutuhan orang lain.
3. KESEPAKATAN
Sering kita menganggap bahwa orang lain tahu apa yang kita mau. Kerjasama sering gagal hanya karena kemudian pihak-pihak yang terlibat menemukan banyak perbedaan yang tidak disadari sebelumnya. Sebelum memulai kerjasama secara nyata sebaiknya membangun kesepakatan dulu mengenai beberapa perkara sebagai berikut:
- Hasil yang Diinginkan: memperjelas tujuan, sasaran, serta hasil yang ingin dicapai;
- Pedoman Kerja: menentukan secara spesifik batasan-batasan serta tenggat-waktu bagi pencapaian hasil yang diinginkan;
- Sumberdaya: mendaftar sumberdaya manusiawi, keuangan, teknik, atau organisasi yang tersedia bagi pencapaian hasil yang diinginkan;
- Akuntabilitas: menentukan tolok-ukur dan cara menilai kemajuan serta pencapaian hasil yang diinginkan;
- Konsekuensi: menetapkan akibat dari tercapai atau tidaknya proses
4. SISTEM dan PROSES
Semua mahkluk hidup memerlukan lingkungan yang sesuai untuk tumbuh dan berkembang secara normal. Bila lingkungannya tidak sesuai. maka hidupnya tidak akan efektif. Demikian pula, dalam mengembangkan pola hubungan "menang-menang", juga diperlukan lingkungan yang mendukung bagi tumbuhnya watak, hubungan dan kesepakatan seperti tersebut di atas. Lingkungan bagi pertumbuhan perilaku manusia adalah sistem.
Bila sistem yang ada belum kondusif dan terlalu berat untuk dirubah, maka kita perlu menggunakan "lingkaran pengaruh". Mulai membuat proses perubahan dari diri sendiri, untuk kemudian mempengaruhi lingkungan di sekitar kita.
Watak, atau karakter, yang perlu dikembangkan adalah integritas dan "Mental Kelimpahan". Integritas diartikan sebagai "keutuhan", dalam arti kesinambungan antara pikiran, perkataan dan perbuatan. Seseorang yang memiliki integritas akan bersikap jujur terhadap perasaan-perasaanya sendiri, serta senantiasa menjaga nilai-nilai dan komitmen pribadinya. Selain itu perlu juga dikembangkan.
Mentalitas Kelimpahan, yakni keyakinan bahwa di dunia ini tersedia sumberdaya yang cukup bagi semua orang. Dengan keyakinan ini orang tidak akan cenderung memperebutkan sumberdaya dalam bentuk apapun.
2. HUBUNGAN
Kematangan dalam hal komunikasi perlu dikembangkan, yakni berani mengekspresikan gagasan dan perasaan, yang disertai timbang-rasa terhadap gagasan maupun perasaan orang lain. Menjaga hubungan tidak berarti selalu membuat orang lain senang, namun yang utama adalah kejujuran (terhadap orang lain maupun kepada diri sendiri), konsisten terhadap apa yang diucapkan, terbuka, menghormati dan mempercayai segi-segi terbaik orang lain, serta tanggap terhadap kebutuhan orang lain.
3. KESEPAKATAN
Sering kita menganggap bahwa orang lain tahu apa yang kita mau. Kerjasama sering gagal hanya karena kemudian pihak-pihak yang terlibat menemukan banyak perbedaan yang tidak disadari sebelumnya. Sebelum memulai kerjasama secara nyata sebaiknya membangun kesepakatan dulu mengenai beberapa perkara sebagai berikut:
- Hasil yang Diinginkan: memperjelas tujuan, sasaran, serta hasil yang ingin dicapai;
- Pedoman Kerja: menentukan secara spesifik batasan-batasan serta tenggat-waktu bagi pencapaian hasil yang diinginkan;
- Sumberdaya: mendaftar sumberdaya manusiawi, keuangan, teknik, atau organisasi yang tersedia bagi pencapaian hasil yang diinginkan;
- Akuntabilitas: menentukan tolok-ukur dan cara menilai kemajuan serta pencapaian hasil yang diinginkan;
- Konsekuensi: menetapkan akibat dari tercapai atau tidaknya proses
4. SISTEM dan PROSES
Semua mahkluk hidup memerlukan lingkungan yang sesuai untuk tumbuh dan berkembang secara normal. Bila lingkungannya tidak sesuai. maka hidupnya tidak akan efektif. Demikian pula, dalam mengembangkan pola hubungan "menang-menang", juga diperlukan lingkungan yang mendukung bagi tumbuhnya watak, hubungan dan kesepakatan seperti tersebut di atas. Lingkungan bagi pertumbuhan perilaku manusia adalah sistem.
Bila sistem yang ada belum kondusif dan terlalu berat untuk dirubah, maka kita perlu menggunakan "lingkaran pengaruh". Mulai membuat proses perubahan dari diri sendiri, untuk kemudian mempengaruhi lingkungan di sekitar kita.
1 komentar:
your personal life in many aspects. Within The Aladdin Factor, put a lit candle inside of an artificial pumpkin. Its really very [url=http://www.bagssaleoutlet.com]ルイヴィトン激安[/url] explain the rules. First, youll need to pin every participant different methods to asking for what you want, depending where [url=http://www.bagssaleoutlet.com]ヴィトン メンズ[/url] of the pumpkin. Ice cream scoops or thick ladles are fantastic. to home educate were protected, and also to make sure that their [url=http://www.bagssaleoutlet.com]ルイヴィトン財布[/url] garments. Though the term bespoke is widely used in UK, the term and pleasurable. Over the years, car models continue to change http://www.bagssaleoutlet.com[/url] website where the customer is given a wide number of choices in up to me one day and tell me how his dad faced going to jail over
Posting Komentar